Patroli Polres Metro Imbau Remaja Jaga Ketertiban

0
9d28ad18-51ba-449c-8da3-f68c350eca96

Lingkarmetro.com | Metro — Jajaran Kepolisian Resor (Polres) Metro – Polda Lampung, melaksanakan patroli malam, sebagai langkah preventif untuk menjaga keamanan, mencegah aksi balap liar, serta memastikan tidak ada aktivitas yang berpotensi mengganggu ketertiban umum, Sabtu (6/12/2025).

Dari pantauan media, kegiatan patroli melibatkan jajaran Polres Metro, untuk memberikan imbauan kepada para remaja di sejumlah titik keramaian Kota Metro.

Kegiatan tersebut dipimpin IPTU Dr. Ariesta Prayoga, menjelaskan bahwa patroli malam merupakan bagian dari komitmen Polres Metro dalam menjaga keamanan di wilayah kota.

“Kami tidak melarang anak-anak muda untuk berkumpul, tetapi kami ingin memastikan aktivitas mereka tetap aman dan tidak mengganggu masyarakat. Kami imbau para remaja untuk tertib, menggunakan kendaraan sesuai aturan, dan selalu menjaga keselamatan,” ujarnya.

Dalam kegiatan tersebut, petugas mendatangi kelompok remaja yang berkumpul di pinggir jalan dengan sepeda motor mereka. Polisi memberikan edukasi mengenai pentingnya keselamatan berkendara, kepatuhan terhadap rambu lalu lintas, termasuk larangan parkir di area yang dapat membahayakan kepentingan umum.

Petugas juga mengingatkan bahaya konsumsi minuman beralkohol dan obat-obatan terlarang.
“Kami mengimbau remaja agar tidak terpengaruh kondisi mabuk yang dapat mendorong tindakan berisiko dan melanggar hukum,” tegasnya.

Selain itu, polisi turut memberikan peringatan agar tidak memodifikasi kendaraan dengan knalpot bising (brong) maupun aksesori lain yang tidak sesuai ketentuan.

Petugas kemudian memeriksa kelengkapan kendaraan para remaja, mulai dari surat-surat, kondisi motor, hingga kewajiban penggunaan helm standar. Pemeriksaan tersebut dilakukan untuk menekan pelanggaran serta menjaga situasi Kota Metro tetap aman dan kondusif, khususnya pada akhir pekan.

IPTU Ariesta menegaskan bahwa patroli dan pembinaan serupa akan terus dilaksanakan secara berkala.
“Kami berharap kesadaran kolektif dapat tumbuh. Keamanan bukan hanya tugas polisi, tetapi tanggung jawab kita bersama,” katanya.

Ia juga mengatakan bahwa, Polres Metro mengajak seluruh masyarakat, terutama para orang tua, agar lebih aktif mengawasi aktivitas putra-putrinya, agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan. Patroli malam ini diharapkan dapat memperkuat rasa aman dan menumbuhkan kedisiplinan di kalangan remaja. (Guswir)

Loading

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *