AHY Titipkan Agenda Pembangunan kepada Kepala Daerah Demokrat di Lampung

Lingkarmetro.com | BANDARLAMPUNG – Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menitipkan pesan strategis kepada seluruh kepala daerah dan kader Partai Demokrat di Provinsi Lampung, Minggu (15/6/2025).
Melalui sambungan video call saat stadium generale dan soft opening Kantor DPD Partai Demokrat Provinsi Lampung, AHY mendorong para kader untuk bersatu, tetap solid, dan fokus pada pembangunan yang menyentuh langsung kebutuhan masyarakat.
Acara berlangsung di Kantor DPD Demokrat Lampung, Jalan Cut Nyak Dhien No. 99, Kelurahan Palapa, Kecamatan Tanjung Karang Pusat, Kota Bandarlampung, dan dihadiri jajaran pengurus pusat hingga daerah, termasuk Sekretaris Jenderal DPP Partai Demokrat, Dr. Ir. H. E. Herman Khaeron, serta Wakil Gubernur Lampung, dr. Jihan Nurlela.
“Hari ini spesial karena dihadiri oleh Bapak Sekjen. Insyaallah, dengan terus melakukan konsolidasi dan kegiatan di lapangan, kita bisa mempersiapkan langkah-langkah strategis ke depan. Saat ini, Demokrat mengawal pemerintahan Presiden Prabowo Subianto,” ujar AHY dalam pesannya melalui video call WhatsApp milik sekjen DPP Partai Demokrat.
AHY menegaskan, Partai Demokrat berkomitmen menjadi mitra pemerintahan yang aktif dan kritis, terutama dalam mendorong pembangunan infrastruktur dan pemerataan wilayah. Ia juga meminta doa dan dukungan dari kader agar dirinya dapat mengemban amanah di tingkat nasional dengan membawa perubahan yang nyata.
“Saya mohon doa dari seluruh kader agar saya dapat menjalankan amanah di pemerintahan nasional, khususnya dalam membawa hal-hal baik di bidang pembangunan kewilayahan dan infrastruktur,” lanjut AHY.
AHY juga menyoroti pentingnya peran wakil rakyat Demokrat di semua tingkatan untuk aktif mencari solusi atas permasalahan masyarakat. Ia menekankan bahwa kerja politik yang sejati adalah menyatukan aspirasi rakyat dan mewujudkannya melalui kerja konkret.
“Marilah kita terus fokus mencari solusi, membantu permasalahan konstituen, dan memastikan aspirasi rakyat dapat terwujud,” pesannya.
Dalam pesannya, AHY memberi perhatian khusus kepada kepala daerah di Lampung yang didukung oleh Partai Demokrat. Ia berharap para pemimpin tersebut tidak hanya eksis secara politik, tetapi benar-benar menghadirkan perubahan dan memperbaiki tata kelola daerahnya.
“Kita harus sukseskan para kepala daerah dari Partai Demokrat. Mereka adalah kader utama dan tumpuan harapan rakyat. Harus bisa membawa perubahan dan melanjutkan program-program baik yang telah ada,” ujarnya.
Dengan sorot mata yang penuh keyakinan, AHY juga mengingatkan pentingnya membangun kekuatan lebih awal untuk menyambut Pemilu 2029.
“Saya punya optimisme besar. Mari kita siapkan segalanya menuju 2029. Demokrat tidak boleh abai terhadap kekuatan internal dan harus menjadi kendaraan rakyat yang sejati,” pungkasnya.
Sekjen DPP Partai Demokrat, Herman Khaeron, dalam sambutannya yang penuh semangat arahan dari Ketum AHY. Ia menegaskan bahwa partai sedang melakukan pemetaan politik secara menyeluruh untuk memastikan kemenangan di masa mendatang.
“Tahun 2029 adalah pertempuran besar kita. Sejak sekarang, tolong siapkan caleg-caleg potensial dari internal maupun eksternal. Demokrat tidak akan pernah melupakan siapa pun yang telah berjasa terhadap partai ini,” tegas Herman.
Ia bahkan menyebut akan siap hadir langsung ke Kota Metro jika diminta untuk meresmikan kantor cabang baru, bahkan jika ukurannya kecil sekalipun.
“Kalau nanti ada kantor DPC di Metro walaupun hanya 10×10 meter, saya siap datang. Karena niat membangun partai lebih penting dari ukuran bangunan,” katanya, disambut tepuk tangan.
Herman juga mendorong sinergi kader dengan dunia usaha dan BUMN. Ia membuka peluang agar kepala daerah dapat bekerja sama dengan jejaring Demokrat di sektor-sektor strategis, termasuk penyediaan pendamping halal di Kota Metro.
Wakil Gubernur Lampung, dr. Jihan Nurlela memberikan kesaksian personal tentang dukungan Partai Demokrat terhadap dirinya dalam kontestasi Pilkada Lampung. Ia menyebut Demokrat sebagai partai pertama yang hadir dalam perjuangannya dan tetap setia hingga kini.
“Pada saat itu saya belum mau menjadi wakil gubernur. Tapi satu-satunya alasan saya mau adalah karena Demokrat. Partai Demokrat adalah yang pertama hadir dan tetap membersamai hingga kini,” ujar Jihan.
Jihan mengajak seluruh kader Demokrat di Lampung untuk terus menyalurkan tenaga dan pikirannya demi membangun provinsi. “Kami butuh peran keluarga besar Demokrat untuk membangun Lampung bersama,” imbuhnya.
Ketua DPC Partai Demokrat Kota Metro, H. Bambang Iman Santoso turut menyampaikan komitmen bahwa Kota Metro akan menjadi salah satu daerah kunci dalam penguatan elektoral Partai Demokrat di Lampung.
“Kami di Metro siap menjadi pilar kemenangan Demokrat di Lampung. Kami akan membangun konsolidasi kuat hingga ke tingkat RT, karena kemenangan harus dimulai dari bawah,” ujar Bambang.
Ia juga berterima kasih atas perhatian pusat terhadap perkembangan partai di Metro dan menyambut baik rencana-rencana besar partai untuk 2029.
Acara stadium generale dan soft opening Kantor DPD Demokrat Lampung menjadi simbol kebangkitan dan penyatuan semangat seluruh elemen partai di provinsi ini.
Pesan kuat dari AHY dan Herman Khaeron menjadi kompas arah bagi kader Demokrat untuk terus membangun basis dukungan dan memperkuat peran partai sebagai agen perubahan di daerah.
“Tetap semangat semuanya. Kita solid, bersatu, dan selalu berbuat yang terbaik untuk masyarakat di daerah kita. Sukses untuk kepala daerah dan sukses untuk kita semuanya,” tandas Ketua DPD Partai Demokrat, Edy Irawan Arief.
Dengan energi baru dari Lampung, Demokrat mulai menapaki jalan panjang menuju 2029 dengan kepercayaan diri dan semangat juang yang tak tergoyahkan. (Red)